Program training ISO 22000 adalah pelatihan yang diperuntungkan bagi perusahaan produksi dan pengolahan pangan untuk memahami lebih baik mengenai manajemen keamanan pangan.
Seperti yang kita ketahui keamanan pangan adalah hal yang sangat penting. Hal ini mempengaruhi penilaian konsumen bahkan kredibilitas produsen.
Industri yang baik tentu mampu menjamin keamanan pangan memastikan setiap prosedur mulai dari pemilihan bahan baku, sortir, hingga pengolahan dan pengemasan sudah sesuai dengan standar.
PT Smart Sertifikasi Indonesia memperkenalkan dua training ISO 22000 yang bisa diikuti oleh setiap perusahaan baik usaha mikro, kecil, maupun besar. Pelatihan tersebut adalah awareness dan understanding serta audit internal.
Beda jenis pelatihan beda pula tujuannya, oleh karena itu pastikan Anda memilih jenis training yang sesuai dengan kebutuhan.
Tujuan Training ISO 22000 Manajemen Keamanan Pangan
Mengalokasikan budget perusahaan untuk training, tentu harus ada tujuan yang ditarget. Di bawah ini beberapa tujuan mengikuti pelatihan ini:
- Memperkenalkan ISO 22000 secara lebih lengkap dan menyeluruh kepada perusahaan. Termasuk latar belakang serta goal yang akan dicapai.
- Memahami prosedur dan sistem standardisasi ISO 22000 internasional
- Memberikan pengetahuan mengenai audit internal seputar manajemen keamanan pangan
- Mengetahui poin-poin penting dalam sertifikasi ISO 22000
- Meningkatkan efektivitas dan efisiensi produksi untuk jangka panjang
Mengalokasikan budget untuk mengikuti training ISO tidaklah sia-sia. Bisa langsung dirasakan untuk jangka pendek maupun masa mendatang.
Ingat ilmu atau pengetahuan berkaitan dengan manajemen keamanan pangan itu sangat berharga. Ketika setiap staff dan pimpinan divisi mampu menguasai keahlian di bidangnya, maka perusahaan bisa memperoleh benefit yang besar.
Apa yang Dipelajari Selama Training ISO 22000?
Peserta pelatihan akan mendapatkan ilmu dan materi yang lengkap berkaitan dengan awareness, understanding mengenai manajemen keamanan pangan. Lebih kurang berikut daftar materinya:
- Pengenalan Food Safety Management System secara general
- Hazard analysis (analisis bahan berbahaya)
- Persyaratan untuk pemenuhan ISO 22000
- Implementasi
- Akreditasi dan sertifikasi
- Klausul dan isi lampiran ISO 22000
- Teori audit internal
Sebagai catatan materi pelatihan ISO 22000 tidak selalunya sama dengan apa yang kami tuliskan di sini. Daftar di atas adalah gambaran umum, materi biasanya disesuaikan dengan jenis pelatihan yang akan diikuti.
Oleh karena itu, penting untuk memastikan Anda telah memilih jenis training yang tepat. Silahkan konsultasikan dengan admin PT Smart Sertifikasi Indonesia jika merasa kebingungan membuat keputusan.
Kami bisa membantu Anda menentukan jenis pelatihan yang tepat sesuai dengan kondisi implementasi ISO atau aspek lainnya.
Metode Pelatihan ISO dengan Penjelasannya
Pelatihan ISO bisa dilakukan dengan beberapa metode seperti presentasi, diskusi, studi kasus, praktik serta evaluasi.
- Presentasi, pembimbing akan memberikan materi dalam bentuk PPT interaktif dan terstruktur. Materi kami yang siapkan, peserta hanya perlu menyimak pembahasannya dan menyampaikan pertanyaan jika ada yang kurang jelas
- Diskusi, kami akan membuka sesi diskusi setiap peserta boleh menyampaikan pertanyaan, ide, dan gagasan berkaitan dengan topik manajemen keamanan pangan. Diskusi yang dilakukan akan dimoderasi, memastikan semuanya berjalan lancar
- Studi kasus, metode dalam penelitian untuk mengungkap kasus tertentu berkaitan dengan bagian yang bermasalah dari manajemen keamanan pangan
- Praktik dan Evaluasi, melakukan tindakan yang berkaitan dengan manajemen pangan lalu setelahnya mengevaluasi memperbaiki poin yang perlu diperbaiki
Beberapa metode lainnya mungkin diperlukan, sebagai konsultan sekaligus pembimbing training ISO kami ingin memastikan metode pelatihan sesuai dengan preferensi peserta.
Siapa yang Sebaiknya Mengikuti Pelatihan Ini?
Pelatihan ISO 22000 membahas topik yang spesifik, jadi mungkin training ini hanya relevan jika diikuti oleh beberapa peserta. Menurut kebutuhannya di bawah ini beberapa peserta yang dianjurkan mengikuti pelatihan ISO manajemen pangan:
- Management representatif dan tim ISO perusahaan
- Organisasi dan perusahaan yang belum atau akan menerapkan ISO 22000
- Tim internal auditor ISO perusahaan
- Manajer keamanan pangan
- Peserta yang mempunyai minat mempelajari implementasi ISO 2200:2018 termasuk divisi HSE, QA, HRD, training dan development
Mengapa Memilih Training ISO di PT Smart Sertifikasi Indonesia?
Perusahaan Smart Sertifikasi telah mempunyai izin dan legalitas resmi. Kami telah berpengalaman selama bertahun-tahun di bidangnya. Bekerja sama dengan lembaga profesional untuk menyediakan layanan training yang berkualitas dengan fasilitas yang lengkap.
Benefit memilih pelatihan ISO di tempat kami:
- Pembimbing training yang kompeten di bidangnya
- Fasilitas ruangan nyaman (in-house training)
- Sertifikat mengikuti training ISO 22000
- Konsumsi dan coffee break
Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran pelatihan ISO 22000 silahkan hubungi PT Smart Sertifikasi, booking training ISO hari ini dan dapatkan biaya yang murah dan terjangkau.