Lompat ke konten
Home » Blog » Apa Itu IRCA dalam Sertifikasi ISO? Ini yang Harus Diketahui

Apa Itu IRCA dalam Sertifikasi ISO? Ini yang Harus Diketahui

IRCA dalam Sertifikasi ISO

IRCA sertifikasi ISO adalah kepanjangan dari International Register of Certificated Auditors. Singkatnya ini merupakan lembaga internasional yang mendapat pengakuan oleh berbagai negara di dunia sebagai pihak yang melakukan sertifikasi terhadap auditor. Organisasi atau lembaga ini berdiri pada tahun 1984 dan mempunyai markas di Negara Inggris.

Penjelasan sederhana untuk membuat Anda lebih memahami peran IRCA dalam sertifikasi ISO adalah anggaplah lembaga ini melakukan pengecekan dan persetujuan apakah suatu individu layak menjadi seorang auditor atau tidak di perusahaan atau organisasi.

Umumnya IRCA memiliki fokus utama dalam penyediaan training atau kursus untuk meng-approve Lead Auditor alias pemimpin audit. Dengan adanya sertifikasi seperti ini, maka individu tersebut sudah diakui secara kredibel oleh lembaga IRCA.

Misi IRCA

Misi IRCA meliputi beberapa aspek penting:

  • Peningkatan standar profesi auditor
  • Pengakuan dan sertifikasi auditor yang kompeten
  • Meningkatkan kepercayaan publik
  • Penyedia sertifikasi di tingkat global
  • Inovasi dan pengembangan profesi auditor
  • Pendidikan dan pelatihan yang berkelanjutan

Visi IRCA

Visi IRCA adalah untuk menjadi lembaga sertifikasi auditor terkemuka dan terpercaya di tingkat global, dengan tujuan untuk meningkatkan mutu layanan audit di seluruh dunia.

Melalui penguatan jaringan global dan kemitraan, IRCA berusaha menciptakan standar yang seragam dan diakui secara internasional, serta mendukung mobilitas profesional auditor.

Dengan cara ini, IRCA berkontribusi pada jaminan kualitas audit global serta peningkatan profesionalisme dan integritas para auditor.

Mengapa Perlu Mengikuti Training ISO yang Diakui IRCA?

Tujuan utamanya adalah memastikan bahwa auditor benar-benar kompeten dan siap untuk menjalankan setiap tahapan audit sesuai dengan lingkup standarnya.

training iso irca

Sebagai contoh seorang auditor ISO 45001 tentunya harus mempunyai pemahaman K3 yang sangat baik, mengetahui prinsip dasar, serta pemahaman tingkat lanjut supaya bisa mengetahui apakah kondisi yang ada di lapangan sudah sesuai atau belum dengan standar yang ada.

Berikut ini beberapa alasan lainnya mengapa tim Anda perlu mengikuti training ISO yang diakui oleh IRCA.

Meningkatkan Kemampuan dan Kompetensi

Training ISO yang di sertifikasi IRCA materi-materinya bisa lebih lengkap. Secara bertahap ini bisa meningkatkan kemampuan auditor ISO serta mengasah kompetensi mereka agar dapat memenuhi persyaratan yang ditentukan.

Berbeda dengan pelatihan umum, metode training yang sudah sesuai dengan IRCA cenderung lebih baik dan telah diterapkan oleh berbagai negara di dunia. Harapannya apabila kemampuan auditor meningkat, maka mereka dapat menyelesaikan pekerjaan audit dengan baik serta meminimalisir kekeliruan yang tidak diinginkan.

Mendorong Kredibilitas

Pelatihan ISO dari IRCA juga dapat meningkatkan kepercayaan atau value dari lead auditor. Manfaat individu membuat perusahaan dan berbagai pihak lebih yakin mempercayakan proses audit kepada ahlinya.

Meskipun prosesnya mungkin tidak mudah, tetapi hasil akhir yang diperoleh bisa dikatakan sangat layak untuk dicoba. Apabila lead auditor sudah diakui oleh lembaga internasional seperti ini, tentunya mereka dapat meningkatkan jenjang karir yang lebih baik dan terus bersaing untuk jangka panjang.

Cara Mendaftar Training ISO IRCA untuk Sertifikasi ISO

Untuk mendaftar pelatihan IRCA, maka Anda perlu menghubungi jasa training ISO yang berpengalaman dan bekerja sama dengan lembaga tersebut. Saat ini cukup mudah untuk menemukannya, bahkan bisa secara online.

Salah satu lembaga sertifikasi ISO di Indonesia yang menyediakan LAC (Lead Auditor Course) dan bekerja sama dengan IRCA yaitu PT Smart Sertifikasi Indonesia.

Kami akan menjelaskan secara umum bagaimana proses pendaftaran training ini supaya Anda tidak bingung lagi.

1. Pastikan Anda Memenuhi Persyaratan

Untuk menjadi seorang Lead Auditor di lingkup tertentu dalam standar ISO, umumnya Anda perlu menamatkan jenjang S1.

Tidak ada kriteria jurusan spesifik, namun akan lebih baik jika sebelumnya Anda memahami prosedur internal audit atau pernah menjadi auditor internal di suatu perusahaan atau organisasi.

Siapkan juga biaya dan dokumen penunjang. Biaya untuk mengikuti training ISO IRCA bisa lebih mahal daripada pelatihan pada umumnya. Jadi, harap Anda persiapakan.

2. Menghubungi Admin Lembaga Sertifikasi

Setelah itu, Anda bisa menghubungi admin lembaga sertifikasi yang menyediakan training ISO IRCA. Jangan lupa untuk menentukan secara spesifik bidang atau cakupan sertifikasi misalnya ISO 9001, lead auditor ISO 27001, ISO 45001, atau sebagainya.

Nantinya Anda mungkin perlu mengisi formulir atau menjawab beberapa pertanyaan sebelum melakukan registrasi training. Pembayaran biaya training secara online apabila kursus secara daring sesuai dengan kesepakatan.

3. Mengikuti Training Sesuai Waktunya

Kemudian, Anda bisa mengikuti jalannya proses training, mempelajari materi-materi oleh trainer. Lama waktu pelatihan bisa berbeda-beda tergantung lembaganya, ada yang 3-4 hari secara intensif mulai dari jam 8.30 – 16.30 dengan jeda istirahat menyesuaikan.

Pelatihan juga lewat online atau offline, pastikan untuk memastikannya sebelum mendaftar.

4. Mendapatkan Sertifikat dan Pengakuan Lead Auditor IRCA

Setelah menyelesaikan setiap proses training, Anda akan mendapatkan sertifikat pelatihan ISO IRCA atas nama sendiri. Sertifikat ini bisa Anda cantumkan di CV untuk meningkatkan kredibilitas di mata perusahaan.

Ilmu dan kemampuan selama training juga tentunya sangat bermanfaat untuk meningkatkan kelancaran jalannya audit sertifikasi ISO sesuai dengan lingkup bidangnya.

Itu dia penjelasan mengenai IRCA dalam sertifikasi ISO dan cara mendaftar pelatihannya. Apakah Anda tertarik untuk mengikuti training seperti ini?

Jika iya, maka silakan hubungi admin PT Smart Sertifikasi Indonesia. Kami menyediakan training ISO termasuk jasa sertifikasi profesional yang siap membantu Anda kapan pun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Ada yang bisa dibantu?